Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tasyakuran dan Doa Bersama Awali Rangkaian Peringatan Hari Jadi ke-1086 Nganjuk

Tasyakuran dan doa bersama di Masjid Al-Mubarok Berbek, Minggu 9 April 2023 malam

Nganjuknews.com – Rangkaian peringatan Hari Jadi ke-1086 Nganjuk yang jatuh pada 10 April 2023 diawali dengan kegiatan tasyakuran dan doa bersama di Masjid Al-Mubarok Berbek, Minggu 9 April 2023 malam.

Tasyakuran dan doa bersama itu diikuti oleh Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, beserta jajaran Forkopimda Nganjuk. Kegiatan ini merupakan wujud syukur karena Nganjuk telah memasuki usia ke-1086.

Kang Marhaen, sapaan akrab Marhaen Djumadi, berharap di usia yang ke-1086 Nganjuk dapat semakin maju sesuai slogan daerah ini.

“Bangkit melesat menuju Nganjuk maju, bermartabat, dan sejahtera,” ucap Kang Marhaen, berharap daerah yang dipimpinnya semakin maju.

Pengataman Nganjuknews.com, seusai tasyakuran dan doa bersama Kang Marhaen beserta jajaran Forkopimda berziarah ke Makam KRT Sosrokoesoemo atau Kanjeng Jimat dan ke Makam Pangeran Singosari.

Setelahnya, rangkaian peringatan Hari Jadi ke-1086 Nganjuk dilanjutkan dengan pawai alegoris dan kirab pusaka yang diikuti oleh seluruh jajaran Forkopimda, Kepala OPD, dan 20 camat beserta seluruh perangkat.