Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Satgas Kabupaten Magelang Minta 4 RS Tambah Tempat Tidur Pasien Covid-19

Ubah Laku, Magelang, Kabupaten Magelang, Covid-19

Magelang – Satgas Penanganan Covid 19 Kabupaten Magelang meminta empat Rumah Sakit (RS) rujukan Covid-19 untuk menambah tempat tidur pasien yang terpapar virus asal Wuhan, Tiongkok.

Empat RS tersebut yakni RSUD Merah Putih, RSUD Muntilan, RS 'Aisyiyah Muntilan, dan RSU Syubbanul Wathon.

“Empat rumah sakit rujukan pasien Covid-19 antara lain RS Merah Putih, RSUD Muntilan, RS 'Aisyiyah, dan RS Syubbanul Wathon,” jelas Jubir Satgas Penanganan Covid 19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi, Sabtu (26/6/2021).

Nanda menuturkan, bed occupancy ratio (BOR) isolasi RS rujukan Covid-19 di Kabupaten Magelang mencapai 78,62 persen. Bahkan, ada satu RS yang BOR-nya sudah mencapai 100 persen, yakni RSU Syubbanul Wathon.

Untuk itu, Pemkab melalui Satgas Penanganan Covid 19 Kabupaten Magelang juga menyiapkan dua RS sebagai tempat isolasi terpadu, yakni RSD Candi Umbul dan RSP Salaman. Di RSD Candi Umbul tersedia 10 tempat tidur, dan RSP Salaman ada 16 tempat tidur.

Selanjutnya, Pemkab Magelang juga menyiapkan tambahan dua tempat untuk ruang isolasi terpusat bagi pasien Covid-19 tanpa gejala. Pertama di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Salaman, kedua di Puskesmas Pembantu (Pustu) Gulon, Kecamatan Salam.

Untuk SKB Salaman tempat tidur yang diproyeksikan sebanyak 20 unit, dan di Puskesmas Pembantu Gulon ada 16 tempat tidur.

“Saat ini masih proses administrasi dan pembiayaan keuangan,” papar Nanda.

Editor: Usman H