Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Uji Praktik SIM Tak Lagi Jadi Momok Menakutkan, Polres Nganjuk Lakukan Inovasi Cermat Ini

Ujian SIM Cermat Polres Nganjuk

Nganjuknews.com - Warga Kabupaten Nganjuk tak perlu takut atau khawatir tak lolos dalam ujian pengurusan Surat Izin Mengemudi atau SIM. Karena Satlantas Polres Nganjuk telah melakukan inovasi Cermat (Cerdas Mahir Ujian Teori dan Praktik) SIM.

Terbukti inovasi Cermat ini dapat meningkatkan tingkat kelulusan para peserta ujian SIM. 

Kasat Lantas Polres Nganjuk, AKP Indra Budi Wibowo mengatakan, tingkat kelulusan peserta Cermat SIM mencapai 82,08 persen.

“Artinya setidaknya delapan dari tiap 10 peserta Cermat SIM di Kabupaten Nganjuk bisa langsung lulus dalam ujian SIM,” ujar Indra, Selasa (24/5/2022).

Program Cermat SIM ini dibuat untuk memudahkan masyarakat yang ingin meningkatkan pengetahuan, serta kompetensi tentang tata cara mengendarai kendaraan sebelum mengikuti ujian teori dan praktik SIM. 

“Tingginya tingkat kelulusan ini tak lepas dari pelatihan yang kami berikan kepada pemohon SIM, baik mengenai teori berlalu lintas hingga latihan praktik membawa kendaraan,” tuturnya.

Inovasi ini adalah bentuk respon dari sebagian masyarakat yang  menyebut uji praktik sebagai momok. Namun jika cukup berlatih, maka uji praktik SIM tak lagi menakutkan dan peserta bisa melewati dengan lulus.

Menurut Indra, Cermat SIM Satpas Polres Nganjuk merupakan pengembangan dari program LUPS (Les Uji Praktik SIM).

Indra menyebut bahwa dalam program Cermat SIM, masyarakat pemohon SIM tak perlu jauh-jauh datang ke Satpas Polres Nganjuk untuk berlatih teori maupun praktik berkendara, karena bisa melakukannya di berbagai lapangan latihan uji praktik yang dibangun Polres Nganjuk.

“Saat ini sudah ada 10 lapangan latihan uji praktik yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan serta keterampilan berkendara sebelum mengikuti ujian SIM. Ke depan, kami ingin agar masing-masing dari 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Nganjuk ini memiliki setidaknya satu lapangan latihan,” beber Indra.^^