Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kang Marhaen Resmikan Pamsimas di Jampes, Kini Warga Bahagia Bisa Nikmati Air Bersih

Marhaen Djumadi, Pemkab Nganjuk

Nganjuk – Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, meresmikan sarana air minum di Desa Jampes, Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Selasa (5/10/2021).

Sarana air minum tersebut dibangun melalui program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) III tahun anggaran 2021.

Adapun peresmiannya ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Kang Marhaen, sapaan akrab Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi.

“Ini (dibangunya sarana air minum) adalah hasil kerja keras kita bersama,” kata Kang Marhaen usai prosesi peresmian di Desa Jampes, Selasa (5/10/2021).

“Dengan adanya bantuan ini tentu sangat bermanfaat dan mendukung ketersediaan air minum yang berkesinambungan bagi masyarakat Nganjuk,” lanjut politikus PDI Perjuangan itu.

Pantauan di lokasi, sebelum menandatangani prasasti Kang Marhaen memotong pita sebagai simbolis diresmikannya Kelompok Keswadayaan Masyarakat (KKM) Gemarang Jaya.

Sementara dalam sambutannya, Kang Marhaen menyampaikan terima kasih kepada para pelaku program di tingkat desa yang telah sungguh-sungguh melaksanakan program Pamsimas.

Ia berharap hasil kegiatan Pamsimas ini dapat terus dikembangkan secara berkesinambungan, sehingga dapat membantu Pemkab Nganjuk dalam memenuhi kebutuhan air minum warga.

“Pemkab Nganjuk juga akan terus berupaya mendorong pengembangan program Pamsimas yang memang dibutuhkan dalam pemenuhan kebutuhan air bersih warga,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, Kang Marhaen juga berpesan agar bantuan Pamsimas dapat dikelola dengan baik oleh segenap warga terkhusus pengelola KKM Gemarang Jaya.

“Oleh karena itu peran kelompok pengelola (KKM Gemarang Jaya) harus lebih dioptimalkan, dan dapat memberikan keadilan dalam distribusi air kepada masyarakat,” harapnya.

Saat prosesi peresmian sarana air minum di Desa Jampes, Kang Marhaen tak sendiri. Ia turut didampingi Kepala Dinas Perkim, Kepala Dinas PMD, Plt Camat Pace, dan para kades.