Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Plt Bupati Nganjuk Resmikan Jembatan Sambiroto

Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, meresmikan Jembatan Sambiroto yang baru selesai dibangun, Jumat 4 November 2022

Nganjuknews.com – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, meresmikan Jembatan Sambiroto yang baru selesai dibangun, Jumat 4 November 2022 pagi.

Jembatan Sambiroto sendiri berada di Desa Sambiroto, Kecamatan Baron, Kabupaten Nganjuk. Jembatan ini merupakan salah satu penghubung Kecamatan Baron dengan Kertosono.

Prosesi peresmian pembangunan Jembatan Sambiroto diawali dengan doa bersama. Dalam kegiatan doa bersama ini tersaji puluhan tumpeng yang dipersembahkan oleh warga dan Pemerintah Desa (Pemdes) Sambiroto.

Setelahnya, kegiatan dilanjutkan dengan peresmian Jembatan Sambiroto yang ditandai dengan pemotongan pita oleh Kang Marhaen, sapaan akrab Marhaen Djumadi.

Dalam kesempatan itu, Kang Marhaen tampak didampingi Wakil Ketua I TP PKK Kabupaten Nganjuk Yuni Marhaen dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Nganjuk, Gunawan Widagdo.

Kepala Desa Sambiroto, Ahmad Syarif, mengucapkan banyak terima kasih kepada Kang Marhaen dan seluruh stakeholder terkait karena telah mewujudkan Jembatan Sambiroto.

“Jembatan Desa Sambiroto dibangun melalui dana APBD tahun 2022,” kata Syarif.

Syarif berharap keberadaan Jembatan Sambiroto dapat mengerek perekonomian masyarakat, terutama warga Desa Sambiroto dan sekitarnya.

Sementara dikutip dari laman LPSE Kabupaten Nganjuk, disebutkan bahwa pembangunan Jembatan Sambiroto menghabiskan angaran Rp612.202.940,55, dari nilai pagu paket Rp755.800.000,00.

Pembangunan Jembatan Sambiroto tersebut dikerjakan oleh CV Agung Podomoro, yang beralamat di Puri Ngrawan Indah Blok B-03, RT 01, RW 08, Desa Ngrawan, Kecamatan Berbek, Kabupaten Nganjuk.

Anggaran pembangunan Jembatan Sambiroto ini bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Nganjuk tahun 2022.